Senin, 06 Mei 2013

Walikota Makasar tidak tahu dari mana asal dana kampanye dirinya

  

Wali Kota Makassar Ilham Arief Kaget Fathanah Pernah Danai Kampanye

Ahmad Fathanah
Jakarta - KPK memeriksa Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin terkait kasus pencucian uang Ahmad Fathanah. Usai diperiksa, Ilham menyebut dana kampanyenya saat maju menjadi cagub Sulawesi Selatan berasal dari pencucian uang Fathanah.

"Dana yang ditransfer ke Dewan Pimpinan Pusat (DPW) itu dari pencucian uang Fathanah. Saya kaget," kata Ilham, di KPK, Jl HR Rasuna Said, Jakarta, Senin (6/5/2013).

Ilham tak membeberkan lebih jauh besaran dana kampanye yang diberikan Fathanah. "Nilainya tanya penyidik," ujar Ketua DPD Partai Demokrat Sulsel ini.

Ilham menjelaskan, ia mengenal Fathanah sebagai orang yang memiliki kedekatan dengan petinggi partai. Fathanah juga dikenal Ilham sebagai salah satu tokoh besar Sulawesi Selatan.

Namun, Ilham menegaskan, ia sama sekali tak menerima aliran dana dari Fathanah. "Aliran duit ke saya enggak ada. AF (Ahmad Fathanah) memberikan dana ke DPW, tanya ke DPW-nya," tegasnya. Ilham kemudian meninggalkan KPK dengan menumpang Toyota Camry hitam berpelat nomor B 1730 GF.

Untuk diketahui, Ilham sempat maju menjadi calon gubernur Sulawesi Selatan periode 2013-2018. Pada pemilukada yang digelar Januari 2013 itu, Ilham berpasangan dengan Azis Qahar Muzakkar. Pasangan itu diusung oleh 11 partai, salah satunya PKS. Saat mengikuti pilgub, Ilham sempat cuti sebagai Wali Kota Makassar. Namun, pasangan tersebut gagal menang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar